Forum Ninja 250R Community
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Forum Ninja 250R Community
 
IndeksPORTALLatest imagesPendaftaranLogin

 

 Tips Berkendara Saat Malam Hari

Go down 
2 posters
PengirimMessage
blueathlete
Brigadir Jendral
Brigadir Jendral



Male Number of posts : 80
Age : 39
Points : 76
Registration date : 25.11.09

Tips Berkendara Saat Malam Hari Empty
PostSubyek: Tips Berkendara Saat Malam Hari   Tips Berkendara Saat Malam Hari I_icon_minitime1/12/2009, 01:04

Tips Berkendara Saat Malam Hari

MENGURANGI KECEPATAN

Sangatlah penting bagi pengendara untuk mengurangi kecepatan kendaraannya pada malam hari, terlebih ketika anda tidak begitu mengenal jalan. Anda harus dapat berhenti pada jarak pandang yang sesuai dengan penglihatan. Lampu belakang mobil dapat membantu anda untuk melihat arah jalan yang akan anda lalui. Ketika lampu mobil itu terlihat bergerak naik turun, maka anda harus bersiap bahwa kondisi jalan di depan tidak rata.

Saat malam hari jarak antar satu kendaraan dengan kendaraan lainnya harus lebih jauh. Karena sangat sulit untuk memperkirakan jarak pad malam hari. Beri ruang di depan dan samping anda untuk memungkinkan kendaraaan lain mendahului anda dengan aman.

DAPAT TERLIHAT

Ingatlah poin yang dibuat tentang baju dan perlengkapan. Hal tersebut sangat penting saat berkendara pada malam hari. Anda harus mempertimbangkan untuk memakai rompi yang dapat memantulkan cahaya atau merekatkan stiker yang dapat memantulkan cahaya pada baju anda. Anda juga disarankan untuk merekatkan stiker tersebut di samping motor anda agar dapat terlihat. Anda juga harus memastikan bahwa lampu motor dan kaca spion dalam keadaan baik. Indikator juga sama pentingnya saat berkendara pada malam hari,untuk itu pastikan bahwa indikator tersebut bekerja dan dapat terlihat dengan jelas.

TINGKATKAN PENGLIHATAN ANDA

Dapat melihat dengan baik merupakan hal yang penting dalam berkendara pada malam hari. Jangan pernah memakai helm yang kaca tergores, karena hal itu dapat membuat pandangan anda menjadi buram bila terkena cahaya. Gunakan lampu jauh anda untuk membantu melihat jarak jauh. Ingatlah untuk tidak mengunakan lampu jauh anda saat kondisi berkabut karena cahaya akan memantul kembali ke arah anda sehingga dapat menghalangi pandangan.

7 POINT PENTING

1. Siapkan kendaraan untuk perjalanan malam. Selain dipastikan lampu depan, lampu belakang, dan lampu sen menyala normal, juga mesti bersih.

2. Pastikan lampu depan arahnya tepat agar tidak membuat silau pengendara lain dan mengurangi kemampuan melihat jalan. Anda jangan mengganti lampu kendaraan dengan tipe yang menyilaukan pengendara lain biarpun itu lebih terang. Meskipun Anda bisa melihat sekeliling lebih jelas, tapi risiko kecelakaan lebih besar karena membuat pengendara silau.

3. Jika ragu ada "sesuatu" di depan, nyalakan lampu jauh. Lampu jauh tidak hanya membantu Anda melihat lebih jelas tapi juga membuat pengendara lain tahu bahwa ada kendaraan yang sedang Anda kendarai. Terlihat dari pengendara lain itu tidak kalah pentingnya dari bisa melihat kendaraan lain.

4. Kurangi kecepatan dan tambah jarak dengan kendaraan di depan atau belakang. Di malam hari lebih sulit mengukur jarak antar kendaraan

5. Jangan memasang lampu jauh saat di belakang kendaraan lain. Pengemudi kendaraan d depan Anda bisa silau dari pantulan lampu jauh Anda di kaca spion.

6. Jika kendaraan dari depan lampunya menyilaukan, jangan pandang ke depan tapi pandang ke sisi kiri jalan untuk panduan arah. Ini untuk menghindari Anda dibutakan lampu.

7. Sering-sering berhenti, makan udapan, dan renggangkan badan. Jika terlalu lelah mengendara, berhenti dan beristirahatlah.

http://www.motorkawasaki.com/tips/10/Tips-Berkendara-Saat-Malam-Hari.htm
Kembali Ke Atas Go down
https://cyber-ninja250r.indonesianforum.net/profile.forum?mode=re
tengoo




Male Number of posts : 5
Age : 37
Points : 5
Registration date : 06.01.10

Tips Berkendara Saat Malam Hari Empty
PostSubyek: Re: Tips Berkendara Saat Malam Hari   Tips Berkendara Saat Malam Hari I_icon_minitime7/1/2010, 23:03

Peraturan gw sih menahan nafsu untuk mengendarai lebih cepat dari biasanya. Karena sepi, banyak pengendara yang merasa leluasa untuk ngebut, pindah jalur tanpa lampu tanda belok, menerobos lampu lalu lintas (khusus indonesia, terutama jakarta), dan hal-hal semacam itu, belum lagi lubang jalanan pengantar maut. Para pejalan kaki juga kadang tidak sewaspada biasanya.

Serem lah pokoknya. Meskipun gitu, pengen banget nyobain night race di sirkuit.

thanks pak atas tips pentingnya.
Kembali Ke Atas Go down
https://www.facebook.com/bhre
 
Tips Berkendara Saat Malam Hari
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Tips Berkendara di saat hujan
» Tips Berkendara di Berbagai Kondisi Jalan
» letih nya sekolah 3 tahun terbayar saat hari wisuda
» setang goyang / setang getar / habis hajar lobang jalanan, dll. [Merged Thread]
» WTS - r9 mugello NG,.. baru 2 hari pake.. ( turun harga, untuk hari ini aja, 1,8jt nett ) Sepatu replika SIDI,.. size 44,.. SOLD TO EKKY

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
Forum Ninja 250R Community :: RIDING STYLE :: Safety Devensive Riding-
Navigasi: